29.2 C
Pekanbaru
Rabu, 12 Februari 2025

Jalin Silaturrahmi, Dit Intelkam Polda Riau Ajak MPW Pemuda Pancasila Riau Jaga Persatuan dan Kamtibmas

PEKANBARU – Untuk menjaga persatuan dan Kamtibmas di Provinsi Riau, Direktorat Intelkam Polda Riau melakukan Cooling System bersam MPW Pemuda Pancasila di Senapelan Coffee Shop Hotel Furaya Jalan Jenderal Sudirman Kota Pekanbaru pada Kamis (16/01/2025).

Kasubdit Sosbud Dit Intelkam Polda Riau, AKBP Sugeng Hariyanto mengatakan, Polri berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan Polri tidak akan mampu bekerja sendiri, sehingga diharapkan kerja sama dari segala lini termasuk Ormas Pemuda Pancasila.

“Pertemuan ini juga untuk menyikapi kejadian konflik antara GRIB Jaya di Kabupatem Blora Jateng dan Jabar dengan Pemuda Pancasila. Apalagi saat ini di Provinsi Riau sendiri masih berlangsung sidang sengketa PHPU Pilkada tahun 2024 dan diharapkan situasi agar tetap dalam keadaan kondusif,” ungkapnya.

AKBP Sugeng menambahkan, terjadinya permasalahan di Jawa Tengah dan Jawa Barat antara Ormas Grib Jaya dan Pemuda Pancasila (PP) saat ini sudah selesai dan berdamai. Sehingga diharapkan kepada MPW PP Riau untuk dapat mematuhi arahan Ketum Pusat Pemuda Pancasila agar tidak terjadi konflik di daerah demi menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

“Diharapkan agar Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Riau dapat juga menginstruksikan kepada Pengurus tingkat Kab/Kota dan Kecamatan untuk menjaga persatuan dan situasi kamtibmas yang kondusif,” tegas AKBP Sugeng.

Sementara itu, Victor Yonathan selaku Sekretaris Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsia Riau menegaskan, bahwa pihaknya tidak akan terprovokasi oleh kejadian di Kabupaten Blora.

“Kami selaku Pengurus Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Riau siap bersinergi dengan Polri khususnya Polda Riau untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,” paparnya.

Dia menambahkan, MPW PP Riau telah berkomunikasi dengan baik dan sepakat bahwa gesekan tersebut hanyalah kesalahpahaman yang tidak perlu dibawa ke daerah lain. “Kami juga menghimbau seluruh masyarakat Provinsi Riau agar tidak mudah terprovokasi berita hoax yang bertujuan memecah belah masyarakat,” tutur Victor.

Lebih lanjut, Sekjen MPW PP Riau itu menyatakan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Dit Intelkam Polda Riau dan berharap silaturahmi ini dapat terjalin secara berkelanjutan. “Silaturahmi ini diharapkan dapat mempererat kerjasama antara Polda Riau dan Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Riau dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Provinsi Riau,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Wadankoti MPW PP Riau, Feri Ambon juga mengatakan, bahwa seluruh pengurus dan anggota MPW PP Riau tetap komitmen berkolaborasi dengan Polri, Pemerintah dan instansi lainnya demi menjaga kesatuan dan kamtibmas.

“Kami di Pemuda Pancasila Provinsi Riau terus berkomitmen untuk menjadi mitra pemerintah dalam memajukan bangsa. Tidak ada satu alasan pun untuk membiarkan isu-isu yang dapat memecah persatuan bangsa dan NKRI merupakan harga mati,” jelasnya.

Diketahui, dalam pertemuan silaturrahmi tersebut tampak hadir, Kasubdit Sosbud Dit Intelkam Polda Riau, AKBP Sugeng Hariyanto dan jajaran pengurus Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Riau.

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Temukan Kami

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Artikel Terbaru