TAMBUSAIUTARA – H. Indra Gunawan, Calon kuat Bupati Rokan Hulu (Rohul) yang berpasangan dengan Calon Wakil Bupati Rohul, H. Abdul Haris dengan Slogan INDAH BERMARWaH, terus menunjukkan kedekatan dengan masyarakat melalui kegiatan blusukan yang rutin ia lakukan.
Kali ini, Indra Gunawan menghadiri undangan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Salafiah, Desa Tanjung Medan, Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Sumbawa Rokan Hulu, yang berlangsung dengan penuh antusiasme dari warga setempat, Jumat (20/09/2024) malam.
Kehadiran dan kedatangan H. Indra Gunawan serta rombongan disambut meriah oleh masyarakat yang menghadiri Maulid Nabi tersebut. Tidak hanya untuk bersilaturahmi, H. Indra Gunawan juga menyempatkan diri untuk berbincang dengan tokoh masyarakat, pemuda, dan para jamaah yang hadir. Blusukan ini menjadi kesempatan bagi H. Indra Gunawan untuk mendengar langsung aspirasi dan harapan masyarakat terkait pembangunan di wilayah tersebut.
Indra Gunawan menyampaikan rasa terima kasih atas undangan dan sambutan hangat dari masyarakat Desa Tanjung Medan. “Saya sangat bersyukur bisa hadir dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini. Acara seperti ini bukan hanya menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi, tetapi juga memperkokoh nilai-nilai kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat,” ujar Indra Gunawan.
Indra Gunawan yang saat ini masih Wakil Bupati Rohul, juga menambahkan, bahwa pentingnya pemimpin yang selalu hadir di tengah masyarakat untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi, serta mencari solusi bersama. “Kita harus turun langsung, mendengarkan aspirasi masyarakat, karena pembangunan harus dimulai dari suara dan kebutuhan rakyat,” katanya.
Antusiasme masyarakat terhadap Indra Gunawan sangat terasa selama acara berlangsung. Beberapa warga bahkan menyatakan dukungan mereka secara terbuka untuk Indra Gunawan dalam kontestasi Pilkada 2024 ini. “Pak Indra adalah sosok pemimpin yang peduli dan sering turun langsung ke masyarakat. Ini yang kami butuhkan, pemimpin yang mau mendengar dan bertindak untuk kemajuan daerah,” ujar salah satu warga setempat.
Maulid Nabi ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari tokoh agama, pemuda, hingga kaum ibu-ibu. Dengan pendekatan blusukan yang terus ia lakukan, Indra Gunawan semakin mengukuhkan dirinya sebagai calon pemimpin yang dekat dengan rakyat dan memahami persoalan di lapangan. Ini juga menunjukkan komitmen Indra Gunawan untuk membangun Rokan Hulu secara inklusif dengan melibatkan semua elemen masyarakat.