27.2 C
Pekanbaru
Senin, 28 April 2025

Tim PKM UPP Sukses Berikan Pelatihan Mading Digital di SMPN 3 Rambah

PASIRPENGARAIAN – Dalam rangka untuk mendukung Literasi Membaca dan Menulis bagi guru dan siswa, Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Pasir Pengaraian (UPP) Melakukan Pelatihan Mading Digital di SMP Negeri 3 Rambah, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau.

Dimana pelatihan mading digital yang ditaja oleh Tim PKM UPP tersebut berlangsung selama dua kali pertemuan yang dilaksanakan pada Senin 21 Agustus 2023 dengan narasumber Ratna Melisa Rani SPd yang dikoordinatori oleh Rena Lestari MPd dengan materi “Pelatihan pembuatan desain untuk mading digital menggunakan aplikasi canva”.

Sedangkan pada hari kedua yaitu pada Senin 04 September 2023 dengan narasumber Ridwan SKom  yang dikoordinatori oleh Dona MKom dengan materi yang dipaparkan tentang “Pelatihan Website Mading Digital”.

Ratna Melisa Rani SPd, Rabu (06/09/2023) mengatakan, bahwa pelatihan mading digital dengan menggunakan aplikasi canva ini sangat menarik, dimana teknologi yang sudah canggih seperti sekarang ini harus kita manfaatkan untuk keperluan dunia pendidikan seperti pembuatan mading digital.

“Sehingga dengan adanya mading digital para guru dan siswa bisa berkreasi semenarik mungkin dan tentunya hemat biaya. Penggunaan aplikasi canva tidak hanya bisa dimanfaatkan dalam pembuatan mading digital akan tetapi, aplikasi canva juga bisa digunakan dalam pembuatan power point, desain produk, dan sebagainya,” ungkap Ratna.

Sementara itu, Kepala SMPN 3 Rambah melalui Neti Herawati SPd mengatakan, pelatihan ini sangat bermakna, para guru sudah menerapkan keterampilan canva yang diperolehnya pada kegiatan sehari-hari di sekolah.

“Tentunya kami dari pihak sekolah sangat mengucapkan terimakasih kepada Tim PKM dari Universitas Pasir Pengaraian yang telah memilih sekolah kami untuk melaksakan pelatihan mading digital di SMPN 3 Rambah,” ucapnya.

Ketua Tim PKM UPP, Dahlia mengatakan, kegiatan pelatihan itu adalah salah satu bentuk tridarma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian hibah dari DRTPM Kemdikbutristek tahun pelaksanaan 2023. Kecanggihan teknologi harus dimanfaatkan peluangnya untuk mengembangkan dunia pendidikan.

“Peserta pelatihan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, terlihat pada saat pelatihan peserta mampu desain yang menarik. Rena Lestari sebagai anggota PKM juga menambahkan, hasil pelatihan ini nantinya akan diaplikasikan sebagai mading digital di SMPN 3 Rambah secara berkelanjutan,” terangnya.

Dahlia juga berharap, dengan dilaksanakannya pelatihan mading digital itu dapat menjadi wadah bagi siswa dalam berkreasi. Menumbuhkan minat membaca dan menulis bagi seluruh siswa. Selain itu, mading digital ini bisa menjadi media informasi yang berisikan informasi-informasi penting bagi sekolah.

Adapun Tim PKM UPP yaitu Dahlia MPd selaku Ketua Tim, Dona MKom selaku Anggota Tim, Rena Lestari MPd selaku Anggota Tim. Pelatihan ini juga mengikutsertakan mahasiswa UPP yaitu Ajeng Febiola dan Septi Dwiyanti.

Diketahui, dimana peserta pelatihan itu terdiri dari guru dan siswa-siswi SMPN 3 Rambah, dengan tujuan sebagai upaya pemanfaatan teknologi berbentuk mading digital dalam upaya meningkatkan literasi membaca dan menulis.

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Temukan Kami

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Artikel Terbaru