PASIRPENGARAIAN – Melalui kegiatan Pokok Pikiran (Pokir) atau aspirasi Anggota DPRD Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Muhammad Ilham SP MM pembangunan Sport Center Kecamatan Kepenuhan sudah mencapai 90 persen.
Meski pembangunan Sport Center tersebut belum mencapai secara keseluruhan, namun keindahan itu menjadi pusat perhatian masyarakat setempat.
Berdasarkan keterangan dari Anggota DPRD Rohul, Muhammad Ilham SP MM kepada wartawan, Ahad (16/10/2022) menjelaskan, bahwa aspirasi ini diberikan sebagai kado kepada masyarakat Kecamatan Kepenuhan.
“Alhamdulillah hari ini progres pembangunan mencapai 90 persen, tentunya ini suatu kebahagiaan bagi kita semua, dengan adanya pembangunan sport center ini sehingga mampu memberikan yang terbaik untuk daerah, khususnya Kecamatan Kepenuhan yang kita cintai,” tuturnya.
Ilham yang merupakan anggota DPRD Rohul yang dekat dengan masyarakat itu menambahkan, empat hari setelah HUT Ke 23 kabupaten Rohul, program pembangunan Sport Center Kepenuhan hampir selesai pembangunannya, dimana anggarannya bersumber dari APBD Rohul Tahun 2022.
“Ini salah satu aspirasi kita untuk masyarakat kepenuhan. Dengan di bangunnya Sport Center ini masyarakat kepenuhan tidak susah lagi untuk berolahraga dan ini juga salah satu upaya kita untuk menjaga kesehatan masyarakat,” ungkap anggota DPRD Rohul yang religius itu.
Dia berharap, dengan pembangunan sport center ini mampu membawa hal yang positif bagi masyarakat kepenuhan yang berjulukan Negeri Beradat itu.
“Semoga dengan adanya Sport Center ini dapat kita manfaatkan dan kita nikmati bersama. Mudah-mudahan ini membawa hal yang positif kedepannya bagi masyarakat, anak-anak muda dan semua kalangan,” harap Ilham anggota DPRD Rohul fraksi Gerindra.
“Sehingga ini menjadi pusat kegiatan olahraga (Sport Center) bagi masyarakat, tentunya dengan adanya ruang tata hijau ini sehingga Menjadi sport titik dimana masyarakat berkumpul mengabadikan momennya,” tambah Ilham.
Anggota DPRD Rohul Dapil III itu juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat yang selalu memberikan dukungan dan mensupport kegiatan ini.
“Mudah-mudahan kegiatan aspirasi kedepannya bisa kita tingkatkan lagi, tentu kita sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. Khususnya yang kita prioritaskan adalah masyarakat Kepenuhan,” ujarnya.
“Alhamdulillah kolaborasi dengan Pemcam Kepenuhan dan semua kegiatan ini terlaksan dengan baik,” ucapnya.