25.2 C
Pekanbaru
Senin, 9 September 2024

PPKD Umumkan Pelaksanaan Penjaringan dan Pendaftaran Balon Kades Koto Tinggi

PASIRPENGARAIAN – Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD) Koto Tinggi, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), mulai pekan depan mengumumkan pelaksanaan penjaringan dan pendaftaran Bakal Calon Kepala Desa Koto Tinggi.

Hal tersebut sesuai Surat Keputusan Panitia Pemilihan Kades Koto Tinggi Nomor : 141.1/PPKD-KT/IX/08/2022 menerangkan bahwa berdasarkan keputusan Bupati Rokan Hulu Nomor Kpts.141.1/DPMPD-PEMDES/520/2022 tentang tahapan pilkades serentak di Kabupaten Rohul tahun 2022 dan keputusan Bupati Rokan Hulu Nomor : Kpts.141.1/DPMPD-PEMDES/521/2022 tentang penetapan hari dan tanggal pelaksanaan pemungutan suara pilkades serentak di Kabupaten Rohul tahun 2022, bahwa telah ditetapkan pemungutan suara Pilkades serentak pada Kamis, 08 Desember 2022.

Ketua Panitia Pilkades Koto Tinggi, Hidayat SE MM CPHCM kepada Riauposting.id, Rabu (07/09/2022) menjelaskan, bahwa beradasarkan keputusan Bupati Rokan Hulu, Panitia Pilkades Koto Tinggi mulai melakukan pengumuman pelaksanaan penjaringan dan pendaftaran Balon Kades Koto Tinggi pada 16 September 2022 sampai dengan 28 September 2022.

“Untuk pengumuman pelaksanaan penjaringan dan pendaftaran Balon Kades Koto Tinggi mulai dibuka 16 September 2022 sampai dengan 28 September 2022. Adapun tempat pendaftarannya di Sekretariat Panitia Pilkades yang berada di Kantor Desa Koto Tinggi,” tuturnya.

Hidayat lebih lanjut menjelaskan, bahwa bakal calon Kades yang mengajukan Surat Permohonan Mencalonkan Diri sebagai Calon Kepala Desa secara tertulis, ditandatangani dan bermaterai Rp. 10.000, disampai kepada Panitia Pilkades yang dibuat empat rangkap.

“Dengan Rinciannya sebagai berikut, Map Merah untuk panitia Pilkades, Map Putih untuk  BPD, Map Hijau untuk Panitia pengawas tingkat kecamatan, dan Map Kuning untuk panitia tingkat daerah/kabupaten,” jelasnya.

Hidayat yang juga selaku Wakil Rektor II Bidang Kepegawaian, Keuangan dan Bisnis UPP itu menambahkan, untuk contoh formulir dan kelengkapan administrasi pendaftaran Balon Kades bisa dilihat di Panitia Pemelihan Kepala Desa Koto Tinggi, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu.

“Kami selaku panitia menghimbau dan mengajak pro aktif seluruh elemen masyarakat dalam menyukseskan pesta demokrasi ini di Desa Koto Tinggi dalam menentukan pemimpin untuk 6 tahun kedepannya,” ajak Ketua PPKD Koto Tinggi.

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Temukan Kami

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Artikel Terbaru